Harmony » Blog » 

Bagaimana Cara Menetapkan dan Mencapai Tujuan Manajemen Keuangan?

Fina Pratiwi
/
Diupdate 
Oktober 10, 2020

Keuangan perusahaan tak hanya sekedar pencatatan transaksi keuangan saja namun juga pengelolaannya. Bagaimana cara menetapkan manajemen keuangan menjadi kunci sukses sebuah perusahaan dapat bertahan lama. Cara menetapkan manajemen keuangan ini tidaklah mudah.

Manajemen keuangan sendiri merupakan pengelolaan, penyimpanan, perencanaan serta pengendalian atas dana dan aset yang dimiliki perusahaan Menyusun manajemen keuangan bisa dimulai dari unit bisnis hingga pada struktur top manajerial.

Mengatur manajemen keuangan sama halnya melakukan perencanaan, pengendalian dan pengawasan atas anggaran perusahaan.

Pengertian Manajemen Keuangan Menurut Para Ahli

Manajemen keuangan menurut para ahli seperti Liefman berpendapat sebagai sebuah usaha dalam menyediakan dan menggunakan uang untuk memperoleh aset.  Agus Sartono menyatakan bahwa manajemen keuangan juga berbentuk investasi dan pembelanjaan secara efisien. 

Bagi Anda yang mampu mengetahui cara menetapkan manajemen keuangan yang tepat akan mampu memiliki kesempatan karir yang sangat luas. Hal ini dikemukakan oleh Brigham dan Houston. 

Sementara Weston dan Copeland menyatakan bahwa fungsi pokok dari manajemen keuangan ialah penanaman modal, pembagian dividen hingga kegiatan pembiayaan usaha. Fungsi dari manajemen keuangan sendiri adalah sebagai pengendalian, pemeriksaan, pelaporan, perencanaan keuangan dan anggaran.

Tujuan Manajemen Keuangan

Cara menetapkan manajemen keuangan harus sesuai dengan tujuannya. Berikut beberapa tujuan umum manajemen keuangan sebagai berikut :

• Memaksimalkan keuangan perusahaan seperti aktivitas anggaran dana yang menguntungkan perusahaan dan menghindarkan resiko keuangan

• Menjaga kelangsungan kehidupan perusahaan agar mampu terus bertahan di dunia bisnis

• Mempersiapkan struktur modal yang dilakukan oleh manajer keuangan agar terhindar dari defisit

• Memaksimalkan aset yang dimiliki perusahaan serta mengurangi resiko operasional yang bisa terjadi sewaktu-waktu

• Meningkatkan efisiensi serta merencanakan biaya modal yang tepat sehingga dapat terhindar dari kerugian bisnis

Cara Menetapkan Manajemen Keuangan

Cara menetapkan manajemen keuangan dimulai dari kontrol internal dan eksternal. Pihak internal sendiri adalah karyawan yang bekerja didalamnya. Sementara pihak eksternal bisa pemegang saham. Cara menetapkan manajemen keuangan bisa dilakukan dengan memperhatikan poin-poin dibawah ini :

1. Kelola Arus Kas Sebaik Mungkin

Manajemen keuangan bisnis dimulai dengan mengelola arus kas sebaik mungkin. Pisahkan antara dana perusahaan dengan uang pribadi Anda. Jangan mencampur adukan urusan pribadi dalam bisnis. Apabila ada kewenangan yang terkait dengan hak pribadi Anda maka sepakati bersama secara jelas dan detail. Misalnya saja batas maksimal pengambilan prive bagi pemilik modal usaha.

2. Tentukan Sumber dan Pengeluaran Keuangan

Cara menetapkan manajemen keuangan dimulai dengan menentukan sumber keuangan Anda. Tak hanya itu saja Anda juga perlu menetapkan pengeluaran keuangan. Misalnya saja biaya bulanan yang harus dikeluarkan perlu dianggarkan sebelum jatuh tempo. Penyusunan laporan keuangan setiap periode untuk mengetahui keadaan kesehatan keuangan perusahaan.

[elementor-template id="26379"]

3. Siapkan Dana Darurat

Cara menetapkan manajemen keuangan selanjutnya adalah dengan menyiapkan dana darurat. Dana darurat ini penting untuk membayar tagihan yang sifatnya mendadak atau kebutuhan mendesak. Jumlah dana darurat bisa disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan.

4. Hindari Resiko Hutang

Sebisa mungkin hindarilah mendapatkan suntikan dana dari hutang.  Apabila terpaksa menggunakan dana hutang maka pastikan ketersediaan kas ada untuk angsuran setiap bulannya. Paling tidak jumlah aset Anda mampu menjamin hutang yang Anda miliki.

5. Evaluasi/Auditing

Selanjutnya tidak lupa untuk selalu lakukan evaluasi atau pemeriksaan keuangan. Hal ini  untuk melihat kinerja keuangan serta menghindari terjadinya fraud di masa depan. Cara menetapkan manajemen keuangan ini bisa pula dibantu dengan aplikasi pengatur keuangan.

Anda bisa mempercayakan manajemen keuangan Anda dengan Harmony Accounting Software. Software akuntansi ini didukung oleh Bank lokal sehingga rekonsiliasi bank bisa berjalan cepat dan tepat. Harmony juga dilengkapi dengan fitur canggih sehingga dapat digunakan oleh olshop, UMKM hingga perusahaan multinasional.

Ditambah lagi software ini dapat digunakan di berbagai gadget mulai dari smartphone, PC, hingga tablet. Anda juga bisa menggunakan mata uang ganda. Harmony dilengkapi dengan fitur pembuatan invoice dan penawaran. Anda bisa mengirimkan invoice digital ke pelanggan. Data tersaji secara real time dan user friendly. Kelebihan lainnya adalah Anda bisa menggunakan software ini secara gratis selama 30 hari penuh cukup dengan membuat akun disini.

Bagi Anda yang sibuk dan membutuhkan jasa pembuatan laporan keuangan beserta analisanya bisa menggunakan Harmony Accounting Service. Dapatkan update informasi dari Harmony dengan mengikuti media sosialnya di FacebookInstagram dan LinkedIn.

trial harmony
Pembukuan Lebih Mudah!
Coba Gratis 30 Hari dan Rasakan Perbedaannya!
COBA GRATIS
Anda juga mungkin suka:
Fina Pratiwi
Fina Pratiwi adalah seorang ahli strategi keuangan dengan lebih dari 5 tahun pengalaman dalam industri keuangan. Dia memegang gelar dalam bidang Keuangan dan dikenal karena kemampuannya untuk menyederhanakan konsep keuangan yang kompleks menjadi sesuatu yang mudah dipahami. Fina percaya bahwa pemahaman yang baik tentang manajemen keuangan adalah kunci sukses bisnis. Dengan pengetahuannya yang luas, dia berdedikasi untuk membantu bisnis memahami dan memanfaatkan software Harmony untuk mencapai tujuan keuangan mereka.
chevron-down
Scan the code
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram