Harmony Blog

Strategi Pemasaran 4P Beserta Contohnya

Diupdate Feb 24th, 2021
0

SHARES

PEMBACA

strategi pemasaran 4p dan contohnyaPin

Kali ini kita akan membahas strategi pemasaran 4P dan contohnya. Bagaimana melakukan strategi pemasaran dengan menggunakan 4P?

Pada dasarnya tujuan dari marketing adalah mengenalkan produk atau jasa kita kepada customer, sehingga perusahaan dapat memperoleh laba dari penjualannya. Untuk mengenalkan produk atau jasa kita tentunya membutuhkan strategi yang tepat agar apa yang kita rencanakan dapat berjalan dengan baik.

Strategi Pemasaran 4P dapat menjadi sebuah pilihan strategi yang tepat bagi Anda yang baru memulai bisnis

Dengan adanya persaingan yang ketat dalam era digitalisasi ini, maka semakin banyak pula jenis strategi yang perlu di perhatikan. Namun sebelumnya perlu mengerti bagaimana konsep penjualan ataupun konsep pemasaran.

01. Product

Bagaimana agar produk atau jasa Anda sesuai dengan keinginan pasar? Langkah pertama adalah dengan riset tentang kebutuhan customer Anda. Riset pasar tidak perlu dibuat terlalu rumit, Anda bisa bertanya langsung kepada customer Anda apa yang mereka inginkan atau butuhkan. Ketika Anda sudah menemukan apa yang mau, buatlah solusi atas permasalahan mereka kembangkan jadi produk.

Baca Juga : Pengertian Strategi Pemasaran dan Cara Memaksimalkannya

02. Price

Dalam sebuah bisnis harga sangat menentukan kemauan orang untuk membeli produk kita. Biasanya konsumen akan menggunakan harga sebagai acuan untuk membandingkan produk kita dengan kompetitor. Sehingga sangat penting menentukan harga yang baik.

Harga akan sangat mempengaruhi terhadap penjualan, Jangan sampai Anda menentukan harga yang membuat customer tidak tertarik membeli produk atau jasa Anda.

Bagaimana cara menentukan harga yang baik? Untuk menentukan harga sebenarnya tidak terlalu sulit, Anda bisa melihat harga pasaran atau dengan menghitung HPP dan profit yang diinginkan.

Mungkin Anda tertarik untuk membaca artikel ini Pengertian Pemasaran Langsung Beserta Contohnya

Jangan memberikan harga lebih mahal dari value atau benefit, sebaliknya jangan berikan harga terlalu murah sehingga Anda rugi dan merusak pasar. Buatlah harga yang sesuai dengan benefit atau value produk atau jasa Anda.

Berlangganan newsletter kami
Dapatkan Berbagai Tips & Update Artikel Menarik Lainnya dari Harmony, langsung di email Anda!

03. Place

Tempat atau place merupakan salah satu elemen pemasaran yang sangat menentukan penjualan. Pilihlah lokasi yang mudah untuk dijangkau oleh customer Anda. Terlebih jika Anda baru memulai usaha jangan sampai customer tidak melihat keberadaan Anda.

Namun di zaman digital seperti ini, lokasi offline menjadi pilihan kedua, karena tempat yang strategis bisa digantikan dengan digital, Anda bisa memasarkan lewat social media, website atau sumber trafik digital lainnya.

Lalu bagaimana menentukan lokasi yang baik dan benar? Langkah pertama lokasi Anda harus strategis, atau lokasi Anda banyak dilewati oleh customer Anda. Lalu, lokasi harus terlihat, buatlah plang atau banner perusahaan Anda di depan tempat usaha Anda.

Jika Anda ingin melakukan penjualan secara online, penentuan lokasi tidaklah harus strategis. Seiring perkembangan teknologi lokasi strategis sudah bisa digantikan melalui website atau social media.

04. Promotion

Promosi dalam pemasaran menjadi depan hal yang paling penting untuk mengenalkan produk atau jasa Anda. Dengan promosi yang menarik dapat meningkatkan penjualan Anda secara signifikan. Jika Anda ingin promosi secara offline Anda bisa membuat company profile, brosur, banner dan perlengkapan promosi lainnya.

Namun jika Anda ingin menghemat biaya, sekarang promosi dapat dilakukan melalui media online seperti social media facebook, instagram dan twitter. Anda bisa melakukan promosi secara gratis atau berbayar.

Media online sekarang menjadi sarana promosi yang sangat powerful untuk melakukan promosi. Bagi Anda yang ingin menekan biaya promosi maka Anda bisa menggunakan cara ini.

Jika Anda sudah menguasai strategi pemasaran, Anda juga harus mengerti bagaimana cara mengelola keuangan. Salah satunya adalah dengan membuat pembukuan perusahaan. Anda harus mempunya catatan keuangan seperti profit & loss, balance sheet, cash flow dan lainnya agar keuangan perusahaan Anda terjaga kesehatannya.

Dahulu mungkin pembukuan masih di lakukan secara manual, namun dengan perkembangan teknologi yang cepat pembukuan dapat dibantu menggunakan software, salah satunya adalah Harmony Accounting Software. Harmony adalah software akuntansi berbasis cloud yang sangat powerful untuk merapikan pembukuan.

Harmony juga memberikan free trial selama 30 hari gratis bagi Anda pemilik bisnis yang ingin pembukuannya beres dan rapi. Daftar sekarang juga disini dan dapatkan berbagai benefit menarik lainnya.

Itulah strategi pemasaran 4P dan contohnya, Melakukan strategi pemasaran banyak sekali caranya. Namun ini 4P adalah pondasi yang harus kita memiliki, agar tetap sederhana dan mudah menerapkannya.

Pembukuan Lebih Mudah!
Coba Gratis 30 Hari dan Rasakan Perbedaannya!
Anda juga mungkin suka:
Harmony
Harmony
Harmony menyajikan artikel seputar bisnis, keuangan, perpajakan dan finansial untuk membantu para pemilik usaha kecil. Dapatkan cara mudah membereskan keuangan usaha Anda menggunakan Harmony dan coba gratis 30 hari.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Follow Social Media Kami
Dapatkan konten terbaru dari Harmony
Gratis Tips & Trik Terbaru Harmony di Email Anda.
No spam, hanya Info terbaik kami kirimkan dan Anda dapat berhenti berlangganan kapan saja.
Artikel Popular Lainnya
Pembukuan Lebih Mudah!
Coba Gratis 30 Hari dan Rasakan Perbedaannya!
Daftar Isi
    Add a header to begin generating the table of contents
    Daftar Isi
      Add a header to begin generating the table of contents
      Daftar Isi
        Add a header to begin generating the table of contents
        Subscribe Harmony Newsletter
        Subscribe Email Harmony M
        Dapatkan Berbagai Tips & Update Artikel Menarik Lainnya dari Harmony, langsung di email Anda!