Software pembukuan merupakan salah satu jenis software akuntansi yang paling banyak digunakan oleh perusahaan. Software pembukuan menjadi jawaban untuk memenuhi kebutuhan perusahaan, khususnya bagi para akuntan dalam mengelola data keuangan dengan lebih efisien. Software pembukuan dan software akuntansi lainnya telah dihadirkan dengan berbagai fitur pendukung sehingga Anda bisa lebih mudah menggunakan sesuaikan dengan kebutuhan perusahaan.
Software pembukuan menjadi solusi memenuhi kebutuhan perusahaan. Khususnya, akuntan dalam mengelola data keuangan agar lebih efisien.
Ketika Anda akan memilih software pembukuan, maka ada banyak hal yang perlu Anda pertimbangkan. Jangan mudah tergiur dengan iklan atau promosi aplikasi pembukuan gratis atau software akuntansi gratis yang banyak beredar di internet. Tapi, Anda harus mempertimbangkan banyak hal untuk memilih software akuntansi terbaik. Berikut ini, cara memilih software akuntansi yang tepat untuk bisnis Anda.
Table of Contents
Saat ini, sebagian besar perusahaan telah mengadopsi software akuntansi online berbasis cloud karena dinilai mampu menawarkan banyak keuntungan dibandingkan menggunakan software akuntansi yang berbasis desktop (offline). Alasan penting memilih software akuntansi online adalah tidak perlu melakukan instalasi, melainkan cukup melakukan pendaftaran dan selanjutnya bisa membuat pembukuan dengan melakukan beberapa input transaksi.
Keunggulan lainnya adalah dalam hal update sistem yang pembaruannya dilakukan secara otomatis sehingga software pembukuan online akan selalu up to date. Jika Anda menggunakan software pembukuan online, maka Anda bisa mengakses dengan banyak pilihan perangkat setiap saat dan pada setiap tempat, asalkan terhubung dengan internet.
Dari segi pengembangan, software akuntansi online mengurus pencadangan data dan pemeliharaan sistem sehingga lebih menghemat biaya. Data-data juga akan mudah disinkronkan dan diintegrasikan dengan aplikasi berbasis cloud lainnya. Alasan-alasan di atas merupakan keuntungan yang sangat tinggi dan menjadi pembeda antara software akuntansi online dan offline.
Baca Juga : Apa itu Aplikasi Kasir Pos? Berikut Penjelasan Lengkapnya
Setelah Anda tahu bahwa software pembukuan online merupakan pilihan yang tepat, sekarang saatnya bagi Anda untuk memeriksa keamanan data untuk software yang akan Anda gunakan. Anda harus menanyakan cara penyimpanan seluruh data kepada pengembang software karena seluruh data Anda akan tersimpan dalam server pengembang. Selain itu, Anda bisa memeriksa koneksi HTTPS dengan URL pada bilah alamat. Jika dimulai dengan https://, biasanya akan disorot dengan warna hijau. Anda bisa klik untuk melihat sertifikat keamanan. Protokol koneksi HTTPS memastikan bahwa data yang ditransfer dari perangkat Anda ke server developer software telah terenkripsi dan tidak mudah dilihat oleh para peretas/hacker.
Software pembukuan harus disertai dengan fitur-fitur yang akan memudahkan pekerjaan Anda nantinya. Maka itu, Anda harus memastikan beberapa fitur utama disediakan oleh developer. Fitur-fitur utama tersebut antara lain fitur untuk:
• melacak pengeluaran sesuai dengan kategori
• pengelolaan inventaris
• stok keluar-masuk (overhead)
• rekonsiliasi bank (mengimpor transaksi bank)
• pesanan pembelian (PO)
• pembelian inventaris
• pengelolaan pajak
• rekam entri jurnal voucher
• pengelola daftar pelanggan & vendor
• daftar hutang & piutang usaha
• daftar neraca
• daftar laporan laba rugi
• fitur menambahkan anggota tim, dll.
Semakin lengkap fitur yang tersedia, maka akan semakin baik kinerja software pembukuan tersebut. Beberapa software juga telah diberi fitur tambahan seperti dukungan untuk transaksi multi-mata uang, opsi untuk mengelola karyawan, opsi memproses penggajian (payroll), kategorikan transaksi menurut proyek, dan kontrol akses untuk setiap anggota tim.
[elementor-template id="26379"]
Software pembukuan memiliki desain antarmuka yang berguna untuk kemudahaan penggunaan dan kompleksitas. Sebagian besar para pebisnis adalah orang-orang yang tidak memiliki latar belakang akuntansi. Desain antarmuka harus mengedepankan user interface dan user experience supaya setiap orang bisa menggunakan software tersebut meskipun tanpa latar belakang seorang akuntan.
Selain itu, jika software akuntansi dilengkapi dengan fitur yang mungkin tidak dapat Anda bayangkan, maka sebaiknya Anda tidak menggunakannya, karena akan menyulitkan setiap tim yang terlibat dalam penggunaan software tersebut. Jadi, sebaiknya Anda menggunakan software pembukuan yang memiliki antarmuka untuk pengguna yang sederhana dan tidak perlu banyak fitur yang tidak perlu. Pilihlah software pembukuan dengan antarmuka yang ringan dan simple supaya Anda bisa lebih untuk fokus pada tugas-tugas penting usaha Anda.
Selain dari keempat pertimbangan di atas, beberapa hal yang perlu Anda pertimbangkan dalam memilih software pembukuan yaitu skalabilitas, harga, dan anggaran yang Anda miliki. Jika Anda masih bingung menentukan software pembukuan untuk usaha Anda, maka rekomendasi terbaik adalah software akuntansi Harmony.
Software ini merupakan software akuntansi online yang menjamin keamanan data dan mudah digunakan dengan desain antarmuka yang mudah. Dalam menggunakan software akuntansi harmony, Anda akan didukung dengan fitur-fitur yang super lengkap dan mudah. Maka dari itu, Anda bisa segera registrasi disini untuk menggunakan software akuntansi Harmony secara free trial selama 30 hari.
Harmony juga memiliki layanan jasa akuntansi untuk Anda yang tidak ingin repot untuk mengurus pembukuan sendiri, Anda dapat menggunakan Harmony Accounting Service. Untuk mengenal Harmony lebih lanjut, kunjungi halaman sosial media Harmony agar Anda tidak ketinggalan berita terbaru seputar keuangan, bisnis dan lainnya. Jangan lupa untuk sukai dan ikuti updatenya melalui Facebook, Instagram, dan Linked In Harmony.