Ketika membicarakan teori mengenai perilaku konsumen, salah satu bagian penting yang perlu dipelajari adalah marginal utility. Ini menjadi hal yang penting karena mempengaruhi produk Anda dapat diminati oleh konsumen di pasaran.
Utility atau Utilitas sendiri merupakan manfaat yang diperoleh oleh konsumen setelah memakai produk Anda, dimana utilitas merupakan kekuatan dari sebuah produk untuk dapat membuat konsumen puas.
Sedangkan, marginal utility adalah kekuatan sebuah produk untuk memuaskan konsumen dengan membeli lebih banyak barang sehingga meningkatkan penjualan produk Anda. Untuk mempelajari lebih jauh mengenai marginal utility, Simak ulasannya berikut ini.
Table of Contents
Marginal Utility adalah perubahan nilai utilitas dari sebuah produk yang disebabkan oleh penambahan pembelian produk yang dilakukan oleh konsumen. Pada intinya, marginal ini merupakan tingkat kepuasan konsumen dari pembelian tambahan sebuah produk.
Dalam positioning bisnis, marginal utility yang menurun menunjukan bahwa konsumen mendapatkan kepuasan yang lebih sedikit untuk produk tambahan yang mereka pakai. Dimana, konsumen tidak mau membayar uang untuk jumlah produk yang banyak dan kesediaan konsumen untuk membayar akan turun.
Marginal utility produk dapat didasarkan pada pandangan konsumen terhadap sebuah produk. Di mana persepsi tersebut diperoleh dari evaluasi dan penelitian agar bisa mempengaruhi konsumen untuk tetap membeli produk tersebut atau produk lain yang dibuat oleh kompetitor.
Dalam hal ini, sebagai seorang pelaku bisnis tentunya harus memikirkan dan menjaga produk agar permintaan tetap tinggi meskipun margin utility menurun.
Terdapat 3 jenis marginal yang menilai kepuasan konsumen terhadap penambahan daya beli konsumen terhadap produk. Dan berikut adalah jenis-jenisnya yaitu:
Margin utility dapat dikatakan nol apabila konsumen membeli banyak produk dengan tingkat kepuasan tetap sama dengan pembelian sedikit barang. Sebagai contoh, ketika konsumen membeli banyak majalah dan menyimpanya sebagai referensi, namun majalah-majalah tersebut memiliki nilai yang sama antara satu dan yang lainnya.
Baca Juga: Research Gap : Metode Evaluasi Penelitian Yang Dapat Anda Terapkan Dalam Bisnis
Margin utility positif apabila konsumen membeli banyak produk yang selaras dengan tingkat kepuasan yang juga ikut meningkat. Sebagai contoh, seorang konsumen membeli produk A, dan dia membagikannya kepada keluarga, teman maupun koleganya. Seorang influencer merupakan salah satu pemain penting untuk membuat pengikutnya tertarik, jika mereka membeli produk secara massal dan ikut membagikannya di media sosial mereka.
Margin utility negatif terjadi apabila konsumen yang membeli banyak produk,tetapi hanya digunakan beberapa produk saja. Sebagai contoh, konsumen yang membeli banyak mie untuk stok, namun konsumen tersebut tidak bisa menikmatinya semua karena produk ada yang rusak dan kadaluarsa.
Untuk dapat lebih memahaminya, berikut adalah sebuah kasus sebagai contoh marginal utility. Konsumen A memiliki 5 susu kemasan, dan dia ingin membeli 1 susu lagi ketika berbelanja. Di satu sisi, konsumen B memiliki 60 susu kemasan, dan membeli 1 susu lagi, dan menyimpan susu-susu tersebut di lemari es untuk stok di rumah.
Untuk mendapatkan nilai tersebut, Anda bisa membagi antara produk yang dibeli dengan jumlah produk yang dimiliki saat ini. Untuk konsumen A memiliki skor 1,6. Sedangkan, konsumen B memiliki skor 0,02, dan dengan demikian konsumen A memiliki tingkat kepuasan yang lebih tinggi.
[elementor-template id="26379"]
Berikut adalah cara untuk menerapkan marginal dalam strategi marketing guna meningkatkan kepuasan konsumen dengan mempertimbangkan jumlah produk yang dibeli.
Yuk, tingkatkan kepuasan konsumen dengan memahami contoh marginal utility serta didukung pengelolaan anggaran keuangan yang rapi. Pastikan Software Akuntansi Online dari Harmony sebagai solusi pembukuan dan pengelolaan keuangan bisnis Anda yang reliable.
Software Akuntansi Harmony merupakan platform keuangan yang diakui dan terbukti membantu banyak klien di Indonesia dalam hal pembukuan. Meliputi smart invoicing, laporan stok, rekonsiliasi bank, dan laporan keuangan lainnya yang lebih banyak lagi.
Ini saatnya mengembangkan bisnis yang lebih sistematis dan modern bersama Software Akuntansi Harmony. Silakan coba GRATIS 30 hari, daftar melalui tautan ini.
Harmony juga hadir di media sosial, follow akun Instagram, LinkedIn, dan Facebook Harmony untuk info menarik lainnya setiap hari.